Tutorial membuat blog pribadi dengan mudah
Assalamualaikum teman-teman.
Pada waktu kali ini saya akan bagikan tutorial cara membuat blog pribadi gratis dengan blogger. Kenapa saya bikin tutorial seperti ini ? Yap, saya membuat tutorial ini karena akhir-akhir ini banyak beberapa perusahaan ataupun individu yang mengadakan lomba menulis terutama di blog. Nah mungkin teman-teman belum tahu bagaimana sih cara untuk membuat blog pribadi itu secara gratis malah.
Langsung saja ke tutorial mudah membuat blognya.
Nahh untuk yang pertama kita masuk ke browser yang ada di smartphone ataupun laptop kita dan ketikkan blogger atau klik link https://www.blogger.com/ dan sebelum membuat blog kita, pastikan teman-teman sudah login di akun google teman-teman.
Jika sudah login ke akun google tampilan akan seperti ini dan lanjutkan dengan klik BUAT BLOG BARU.
Langkah selanjutnya yaitu menyesuaikan tampilan dan nama blog kita sesuai yang kita inginkan.
Keterangan pada gambar di atas :
- Judul : Di gunakan untuk nama yang akan tampil saat kita mencari alamat kita di browser. Sebagai contoh di blog saya ini saya memakai nama "Maz Viery".
- Alamat : Alamat ini digunakan untuk mencari blog kita ini agar bisa di akses oleh orang lain. Sebagai contoh pada blog ini saya menggunakan alamat catatanviery.blogspot.com.
- Tema : Tema ini berfungsi sebagai tampilan pada blog pribadi kita nantinya. Banyak tema yang di sediakan tidak hanya yang ada di pilihan itu saja. Kita juga bisa mendownload tema dan memasang tema kita sendiri dan kita juga bisa membuat tema untuk tampilan blog kita sendiri. Untuk cara pemasangan tema kita bahas pada artikel berikutnya tentang fungsi-fungsi menu pada blog.
Jika sudah selesai untuk menyesuaikan tampilan blog lanjut dengan klik Buat Blog!.
Setelah itu kita akan di tujukan ke halaman berikutnya, pada langkah ini lanjut saja dengan klik Lain Kali.
Nah blog pribadi kita telah selesai kita buat, pada tampilan awal blog akan muncul seperti ini.
Selesai sudah tutorial untuk membuat blog pribadi dengan blogger. Sangat mudah sekali bukan? jangan bosan untuk menulis artikel-artikel ataupun tutorial pada blog kita. Karena hal itu juga dapat bermanfaat bagi kita dan orang lain. Sebelum kalian menulis artikel, pastikan artikel yang kalian buat adalah original karya kalian sendiri agak tidak terkena copyright dari pihak yang merasa di rugikan. Dan blogger juga bisa kita jadikan untuk tambahan dalam mencari uang loh?
Bagaimana caranya?
Gampang banget tinggal daftarkan blog kalian ke google adsense saja, pastikan syarat-syaratnya terpenuhi ya.
Untuk Penjelasan tentang fungsi-fungsi menu pada blog bisa kalian kunjungi disini.
Sekian terimakasih, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
Keep Spirit gans.
Wassalamualaikum
#tutorialmembuatblog
#tutorialmudahmembuatblog
#tutorialblog
#tutorialmembuatbloggratis
#tutorialmembuatblogsimpel
Comments
Post a Comment